Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Badan Pemeriksa Keuangan Tahun 2022, BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Utara mengadakan rangkaian kegiatan pertandingan dan perlombaan.. Rangkaian kegiatan yang melibatkan seluruh pegawai, termasuk Pegawai Tidak Tetap (PTT), dan petugas cleaning service di lingkungan kerja BPK Kaltara ini dibuka secara resmi oleh Kepala Perwakilan BPK Kaltara, Arief Fadillah, pada Minggu, 12 Desembee 2021.
Pertandingan persahabatan Badminton antara BPK Kaltara dan BNI Kantor Cabang Utama Tarakan menjadi pembuka rangkaian kegiatan.
Sedangkan berbagai pertandingan dan perlombaan yang digelar secara internal adalah Pertandingan Tenis Meja, Pertandingan Badminton, Pertandingan Gaple, Lomba Memasak, Pertandingan E-Sport E-Football, dan Lomba Karaoke, serta Family Gathering. Seluruh kegiatan, kecuali Family Gathering, dilaksanakan di Gedung BPK Kaltara Jalan Mulawarman Kota Tarakan.
Kepala Perwakilan dalam kata sambutannya mengharapkan semua pegawai dapat berpartisipasi dan memeriahkan acara.. ”Saya berharap para pegawai dapat memanfaatkan momen ini untuk mempererat tali silaturahmi antar pegawai di lingkungan BPK Kaltara, Semoga berbagai lomba dan pertandingan ini dapat meningkatkan harmonisasi hubungan dan komunikasi antar seluruh komponen yang ada di BPK Kaltara” harap Arief Fadillah dalam kata sambutannya