Kepala Perwakilan BPK Provinsi Kalimantan Utara Arief Fadillah didampingi Kepala Suabuditorat Muhammad Agus Arifin mengunjungi Makorem 092/Maharajalila di Tanjung Selor pada 13 April 2022. Kunjungan ini dalam rangka silaturahmi guna mempererat kerja sama antara BPK Kaltara dengan Korem 092/Maharajalila.
Kedatangan Kepala Perwakilan BPK Kaltara disambut langsung oleh Komandan Korem 092/Maharajalila Brigjen TNI Rifki, S.E.,M.M. didampingi Kepala Seki Kolonel M. Siagian dan Kolonel Heru.
Komandan Korem 092/Maharajalila pada kesempatan tersebut memperkenalkan Kantor Korem yang baru serta memberikan penjelasan singkat terkait tugas dan fungsi Korem 092/Maharajalila berserta Kodim yang dibawahinya. Tidak lupa Komandan Korem 092/Maharajalila mengucapkan terima kasih atas kunjungan BPK Kaltara yang bisa menjadi bahan pengingat bagi satuan untuk lebih baik kedepannya.
Kepala Perwakilan BPK Kaltara mengucapkan terima kasih karena di tengah kesibukan yang cukup padat, Komandan Korem 092/Maharajalila berkenan meluangkan waktu untuk bersilaturahmi.
“Saya berharap sinergisitas antara Korem 092/Maharajalila bisa terjalin dengan baik dan selalu terjaga,” harap Arief Fadillah.
Beberapa hal terkait kegiatan pemeriksaan dan hibah yang diterima Korem 092/Maharajalila menjadi salah satu bahan pembicaraan pada pertemuan yang berjalan lancar dan penuh keakraban tersebut.