Tarakan. Bertempat di Gedung Auditorium BPK Kaltara pada hari Minggu tanggal 26 Februari 2023, BPK Kaltara bersama dengan Mudahmenulis.id, komunitas literasi, dan FTBM se-kota Tarakan gelar Jelajah Literasi bersama BPKawan Peduli Literasi dengan tema “Menginspirasi dan Memberdayakan Hingga Pelosok Nusantara“. Berbeda dengan kegiatan sebelumnya, kegiatan ini bertujuan untuk mendorong gerakan menulis agar karya-karya inspiratif anak bangsa dapat mendorong kemajuan NKRI. Acara ini menghadirkan penulis-penulis ternama di Kota Tarakan antara lain Muh Ramli, Sarinah, dan Andi. Selain itu juga hadir Duta Baca Kota Tarakan Andhika Januardyh.
Kepala Subbagian Humas BPK Kaltara, Ajie Amiseno dalam kesempatan tersebut menyampaikan sambutan Kepala Perwakilan BPK Kaltara, Ruben Artia Lumbantoruan bahwa walaupun hanya Perpustakaan Khusus, namun Perpustakaan BPK Kaltara tetap berkomitmen untuk mendukung budaya gemar membaca dan memenuhi kebutuhan pustakanya. “Kegiatan ini pada prinsipnya mendorong lahirnya penulis-penulis di Kaltara untuk memperkaya koleksi pustaka karya asli dari Provinsi Kaltara. Kami juga berharap lahir buku tentang pengelolaan keuangan daerah yang mengusung tema unik Provinsi Kaltara sebagai salah satu provinsi dengan wilayah perbatasan” ujarnya.
Acara dilanjutkan dengan pertukaran cinderamata dengan organisasi Mudahmenulis.id kemudian disusul dengan acara inti yaitu pengenalan Mudahmenulis.id, Launching buku karya penulis Kaltara, Workshop Literasi, dan Donasi Buku. Pada acara workshop literasi, diskusi berkembang bagaimana agar calon penulis buku tetap selalu percaya diri, bersemangat, dan konsisten. Muh Ramli yang secara konsiten menulis hingga memiliki 50 buku menyampaikan tips dan trik bagi penulis dan calon penulis di Kaltara.
Acara kemudian dilanjutkan dengan Donasi Buku. Perpustakaan BPK Kaltara memperoleh tiga buah buku yang langsung ditandatangani oleh penulisnya yaitu Muh Ramli. Disela-sela sesi penandatanganan buku, Muh Ramli menyampaikan apresiasinya atas kegiatan BPKawan Peduli Literasi dan harapannya atas hasil kegiatan ini yaitu peserta terdorong untuk terus berkarya termasuk BPK Kaltara. “nilai-nilai dasar BPK seperti integritas sebenarnya bisa kita tularkan ke masyarakat melalui tulisan atau cerita inspiratif terkait itu” ujarnya.
Sarinah, penulis cerita anak dari Kaltara juga mengungkapkan apresiasinya atas kegiatan BPKawan Peduli Literasi ini karena dapat berdampak langsung pada masyarakat.
Duta Baca Kota Tarakan, Andhika juga mengapresiasi kegiatan ini dan menilai bahwa kegiatan ini mampu menambah wawasan, motivasi dan inspirasi untuk mencapai tujuan diri dalam bentuk tulisan.
Acara ditutup dengan sesi foto bersama.