Kematian akibat Corona Kembali Bertambah

Koran Kaltara,
Selasa, 1 Maret 2022

TANJUNG SELOR, Koran Kaltara – Perkembangan kasus Covid-19 di Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), sejak pekan pertama Februari  hingga akhir bulan terus melonjak. Di mana setiap harinya terdapat penambahan kasus baru di sejumlah daerah yang signifikan, hingga ratusan orang.
Bahkan dalam data terbaru yang disampaikan oleh Dinkes Kaltara, pada Minggu (27/2/2022) malam ada 346 orang lagi yang terkonfirmasi positif dalam sehari. Sedangkan yang dinyatakan sembuh sebanyak 50 orang.

“Ada lagi tambahan 346 orang yang dinyatakan terkonfirmasi positif Corona. Masing-masing di Tarakan 228 orang, di Bulungan 91 orang, di Nunukan 26 orang dan di Tana Tidung 1 orang,” ungkap Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kaltara Agust Suwandy.

Dengan demikian, jumlah kasus aktif di Kaltara tembus 2.507  orang. Paling tinggi di Tarakan, yakni 1.167 orang. Kemudian berturut-turut di Bulungan 657 orang, di Nunukan 540 orang, di Tana Tidung 95 orang dan di Malinau 48 orang.

“Dari dua ribu lebih kasus aktif itu, 83 orang yang jalani perawatan di rumah sakit. Sisanya sebanyak 2.424 orang jalani isolasi mandiri,” bebernya.

Adapun dari sisi peta risiko zonasi Covid-19, terjadi perubahan di dua daerah. Kabupaten Nunukan dan Tana Tidung zona oranye dan tiga daerah lainnya bertahan di zona kuning.

Untuk angka kasus kematian, terdapat tambahan kasus baru, yakni ada 3 orang. Untuk itu, angka kematian akibat Corona se-Kaltara bertambah 823 orang. Tersebar di Tarakan 356 orang, di Bulungan 209 orang, di Nunukan 138 orang, di Malinau 93 orang dan di Tana Tidung 27 orang.

Sementara itu, hingga kemarin, total akumulasi positif Covid-19 di Kaltara sebanyak 39.034  kasus. Namun angka kesembuhan juga cukup tinggi, yaitu sebanyak 35.704 orang. (*)

Reporter: Fathu Rizqil Mufid
Editor: Nurul Lamunsari